Beranda APM Mobil Mitsubishi Fuso Resmikan Layanan Cabin and Chassis Repair di Tangerang

Mitsubishi Fuso Resmikan Layanan Cabin and Chassis Repair di Tangerang

Peresmian layanan cabin and cassis repair fuso. (Foto: Ist)

JAKARTA, beritaapm.com – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) meresmikan pembukaan fasilitas dan layanan terbaru yaitu Cabin and Chassis Repair di dealer PT. Bumen Redja Abadi, Cikupa.

Fasilitas ini menjadi layanan purna jual yang pertama di Indonesia di bawah standarisasi PT. KTB dan beroperasi di dealer resmi Mitsubishi Fuso.

Layanan Cabin and Chassis Repair ini berlokasi di Jl. Raya Serang Km 13, Bitung Jaya, Cikupa, Tangerang, Banten, 15710 dengan luas area 960-meter persegi dapat melayani perbaikan kendaraan dengan kapasitas hingga 20-unit truk setiap bulannya.

Jam operasional Cabin and Chassis Repair tersedia pada hari Senin hingga Jumat dari pukul 08.00 sampai 16.30 WIB dan Sabtu mulai pukul 08.00 sampai 15.00 WIB.

Lokasinya yang strategis berada di kawasan industri dan jalan lintas provinsi yang padat lalu lintas truk membuat layanan ini mudah untuk dijangkau oleh konsumen setia Mitsubishi Fuso.

Layanan Cabin and Chassis Repair adalah layanan purna jual dari Mitsubishi Fuso yang menyediakan layanan perbaikan chassis, perbaikan kabin, penggantian suku cadang resmi, dan pengecatan ulang dimana semua fasilitas ini sesuai dengan standard Mitsubishi Fuso di Indonesia.

Fasilitas ini juga dilengkapi dengan peralatan dan perlengkapan modern dan juga dikelola oleh teknisi yang sangat terampil yang siap melayani truk konsumen dengan kualitas perbaikan terbaik.

Terdiri dari 2 stall unit chassis repair, 2 stall putty, 1 stall poles, 1 stall reassembling dan 1 stall masking. Seluruh layanan tersebut menjadikan fasilitas Cabin dan Chassis Repair ini menjadi One Stop Service Solution untuk perawatan dan perbaikan kendaraan Mitsubishi Fuso.

“Layanan Cabin and Chasis Repair ini menjadi yang pertama di Indonesia yang resmi berada di bawah naungan dealer resmi Mitsubishi Fuso. Fasilitas ini didukung dengan peralatan lengkap dan modern serta suku cadang resmi dari Mitsubishi Fuso,” ujar Nobukazu Tanaka, Presiden Director PT. KTB.

Henry Kosala Wahyadiyatmika, President Director PT. Bumen Redja Abadi mengatakan, “Kehadiran fasilitas ini untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan layanan Cabin and Chassis Repair yang beroperasi di dealer resmi Mitsubishi Fuso untuk melayani perbaikan unit truk konsumen yang sebelumnya tidak tersedia”.

Beritaapm.id